Back

SIO Open Recruitment Student Volunteer

Desain Poster
Desain Poster

Satuan International Office Universitas Semarang (SIO-USM) membuka kesempatan bagi mahasiswa USM yang berminat untuk menjadi Student Volunteer (SV). Adapun gambaran umum aktifitas yang akan dilakukan Student Volunteer (SV), meliputi mendampingi/membantu mitra dalam & luar negeri yang datang ke USM; membantu mempersiapkan acara yang diselenggarakan SIO USM baik yang rutin maupun insidentil; membantu promosi kegiatan SIO USM di media sosial dan membantu kegiatan di luar kampus (tour/wisata).

 

Divisi yang dibutuhkan:

  1. Divisi Hospitality for International Students
  2. Divisi Media and Information (Medfo)

 

Berikut kualifikasi yang dibutuhkan:

  • Mahasiswa aktif minimal Semester 3
  • Mampu berbahasa inggris secara aktif (Divisi 1)
  • Bisa bekerjasama dalam kelompok/tim,
  • Berkomitmen untuk menjadi Student Volunteer dengan sungguh-sungguh.

 

Apa saja manfaat menjadi seorang volunteer SIO USM?

Di Satuan International Office USM, volunteer dapat melatih leadership, tanggung jawab, dan kemampuan komunikasi dari setiap tugas yang didapatkan. Selain itu, volunteer diberikan tuntunan pengembangan diri (self-development) yang diberikan secara berkala.

 

Batas pendaftaran

Rabu, 12 November 2023

 

Form pendaftaran

bit.ly/siostudentvolunteer